Di Apel Pagi Pegawai, Karutan Manado Ingatkan Tim ZI Terkait Pemenuhan Daduk B06

PROSULUT.COM, MANADO-Mengawali aktifitas pelaksanaan tugas disepanjang hari ini, Rumah Tahanan Negara Kelas IIA Manado melaksanakan apel pagi, yang digelar di halaman depan Rutan Manado, Selasa (28/5). Pelaksanaan apel pagi dihadiri Kepala Rutan Manado Widodo, jajaran pejabat struktural dan pegawai staf.

Karutan Manado Widodo dalam arahannya menyampaikan bahwa Apel Pagi dilaksanakan untuk membentuk kedisiplinan para pegawai sekaligus sebagai wadah penyampaian informasi penting berkaitan dengan pelaksanaan tugas.

Dalam kesempatan itu Karutan Manado mengingatkan para pegawai yang masuk dalam Kelompok Kerja (Pokja)Tim Pembangunan Zona Integritas (ZI), untuk segera menyelesaikan pemenuhan Data Dukung (Daduk) B06. *

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *