PROSULUT.COM,MANAD – Kepala Sekolah Taman Kanak-kanak (TK) Negeri 10 Manado, Meyti Paat mengatakan, Kurikulum TK ditekankan pada pemberian rangsangan pendidikan untuk membantu pertumbuhan serta perkembangan jasmani dan rohani agar anak memiliki kesiapan dalam memasuki pendidikan lebih lanjut.
Meski proses pembelajaran telah sesuai, namun ada juga anak anak yang merasa bosan dan tidak semangat dalam belajar.
“Anak-anak usia TK membutuhkan banyak bimbingan belajar, dan dalam proses tentunya butuh peran dan kesabaran,” sebut Paat di ruang kerjanya pekan lalu.
Meyti mengatakan, anak-anak harus di ajarkan dan dibiasakan untuk menerima tanggung jawab, seperti merapihkan mainan atau piring dan gelas bekas makan.
“Ajakan ini akan menjadi kebiasaan demi tumbuh kembang anak,” jelasnya.
Dikatakan, TKN 10 boleh dibilang masih seumur jagung setelah dialihkan statusnya menjadi TK Negeri. “Tadinya dikelolah oleh Yayasan, dengan nama TK Pertiwi,” katanya.
TKN 10 kini Dikelolah oleh 8 staf pengajar yang professional, ahli dalam bidangnya, dan tahun ajaran 2023/2024 terdapat 81 siswa sesuai dapodik
“Semua siswa sudah terdaftar dalam Dapodik,”pungkasnya.