MPLS SDI Kaiwatu Manado Diikuti 54 Siswa, Saerang: Siswa Lanjutan Ada yang Tidak Naik Kelas
MANADO,PROSULUT.Com – Kepala sekola dasar Inpres Kaiwatu Manado Refly Saerang mengatakan, kegiatan Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (MPLS) akan memasuki hari ketiga, sampai kini semua berjalan lancer aman dan tertib.
Kegiatan tersebut diikuti 54 peserta didik baru, dan akan berjalan selama 10 hari sejak dimulai Senin kemarin.
“Anak-anak terkadang mengikuti MPLS diruang terbuka, seperti halaman sekolah namun lebih banyak di dalam kelas mengingat cuaca juga terkadang tidak bersahabat,” sebut Saerang disela-sela kegiatan kepada PROSULUT.Com Selasa, 11/7/2023.

Dikatakan, pihaknya memberi kesempatan kepada orangtua untuk dampingi anaknya selama tiga(3) hari, selebihnya jika ada keperluan harus menghadap piket.
“Ketika Anak-anak sudah berada di sekolah, itu adalah tanggung jawab kami, mereka tidak akan kosentrasi belajar jika orangtua selalu berada dihalaman sekolah,” jelas kepala sekolah penggerak sekaligus ketua K3S Kecamatan Mapanget dengan nada serius.
Dijelaskan, 54 peserta didik baru semua telah memenuhi syarat, lengkap baik, kartu keluarga (KK) akte kelahiran maupun kelompok umur.
“hal ini memang sudah menjadi komitmen kami Bersama panitia sejak awal, terlebih untuk mengikuti semua aturan yang berada di SD Inpres Kaiwatu Manado. Aturannya tidak susah, tapi kami tegas dan disiplin yang tujuannya untuk mencerdaskan anak bangsa,” bebernya.
Disinggung dengan kenaikan kelas, Saerang menjelaskan, untuk kenaikan kelas siswa lanjutan harus daftar ulang baru diserahkan ke kelas lanjutan. Tahun ajaran 2023, pihaknya mengoleksi 350an peserta didik, tapi tidak semua siswa naik kelas.

Untuk siswa yang tidak naik kelas, memang tidak memenuhi syarat, hal ini sesuai hasil keputusan dewan guru.
Pihak sekolah sudah mengadakan kunjungan terhadap siswa tersebut, lantaran kebanyakan alpa dari kehadiran, “kroscek and kroscek ternyata anak tersebut hanya tinggal bersama oma dan opa, kasihan juga sebetulnya tapi, nanti apa kata orang,”pungkasnya.(jet)