SD Inpres 01 Paniki Bawah Matangkan Peserta ANBK, Kawulur: Guru Harus Persiapkan Diri, Banyak Belajar
MANADO, Setelah sukses menĝgelar berbagai kegiatan lomba dalam rangka HUT Kemerdekaan RI tahun 2023, SD Inpres 01 Paniķi Bawah Manado kini fokus pada KBM.
Bahkan dalam rangka pelaksanaan Asesment Nasional Berbasis Komputer (ANBK), Kepala SDI 01 Paniki Bawah, Altje Kawulur, S.Pd fokus menyiapkan peserta yang terpilih secara acak oleh pihak Kementrian Pendidikan dan Kebudayaan.
“Ada 30 siswa kelas 5 yang terpilih secara acak. Mereka ini perlu dipersiapkan secara matang karena akan berpengaruh pada rapor pendidikan SDI 01 Paniki Bawah Manado.
Dikatakan, ANBK tidak lagi menentukan kelulusan siswa tetapi hasilnya akan nemberi gambaran tentang kualitas dari satuan pendidikan , baik literasi membaca maupun numerasi.
Untuk itu Kawulur minta guru guru betul betul mempersiapkan anak didik khususnya peserta ANBK.
“Simulasi proktor sudah dilaksanakan sesuai jadwal yang bertepatan dengan kegiatan lomba lomba HUT Kemerdekaan RI. Kami tingqgal mempersiapkan gladi bersih bulan Oktober,” kata Kawulur
Soal IT, para murid tidak diragukan lagi, hanya saja guru guru guru harus punya kemampuan untuk membimbing peserta.
“Guru guru harus mempersiapkan diri dengan banyak membaca, buka google, rajin buka situs Merdeka Belajar. Jangan sampai ketinggalan dengan murid,” katanya mengingatkan.
Lebih jauh Kawulur mengatakan, kinerja guru dan kepala sekolah terus dipantau pihak Kementrian. Jika hasil ANBK kurang baik maka yang dipermalukan adalah guru guru, kepala sekolah dan sekolah itu sendiri.
Pada bagian lain Kawulur memaparkan, berbagai kegiatan lomba berlangsung dengan penuh kemeriahan. Orangtua dan guru serta murid berbaur dalam mengikuti berbagai lomba antara lain tarik tambang, makan kerupuk dan lomba lainnya.
Intinya, berbagai kegiatan yang dilakukan tidak lain untuk menamkan rasa tmcinta tanah air, membangkitkan sikap patriorisme generasi muda terutama dalam mengisi kemerdekaan yang telah direbut para pahlawan bangsa.
“Guru guru dan orang tua serta para siswa berkolaborasi memeriahkan HUT Kemerdekaan,” pungkasnya. (MELDI S)