SDN 19 dan SDN 22 Manado,Gelar Jalan Sehat dan Penyerahan Hadiah
MANADO,PROSULUT.Com – SD Negeri 19 manado, gelar jalan sehat dan penyerahan hadiah sekaligus menutup serangkaian kegiatan dalam rangka Dirgahayu RI ke 78 di Halaman Sekolah Jumat,18/8/2023.
Jalan sehat yang melibatkan semua peserta didik baik kelas kecil maupun kelas besar Bersama seluruh staf pengajar, mengambil rute seputaran jalan Mahawu dan kembali finish di sekolah.

Kepala SD Negeri 19 Manado,Clartje N. Saroinsong mengatakan, pihaknya menggelar jalan sehat sekaligus menutup seluruh rangkaian kegiatan dalam rangka Dirgahayu RI ke 78 sekaligus menyerahkan hadiah bagi para pemenang.

“Anak-anakku semuanya mendapat juara dalam perlombaan,namun untuk mencapai juara kalian harus berusaha semampu mungkin dalam satu prestasi untuk menjadi yang terbaik,” sebutnya dengan penuh semangat.
Meskipun kesalahan bisa membuat Anda kecewa, namun jangan pernah membiarkan kesalahan menghalangi Anda untuk meraih kesuksesan.

Jadikan kesalahan sebagai bahan untuk melakukan evaluasi dan perbaikan diri. Kesalahan yang terjadi sangatlah wajar, sebab tidak ada manusia yang sempurna dan terbebas dari keliru.

Sama halnya dengan SD Negeri 22 Manado yang dipimpin kepsek Sinawitje Tumandung, gelar jalan sehat dengan rute yang cukup Panjang melewati seputaran Tempat Pelelangan Ikan (TPI) Manado dan kembali kesekolah.
Sedangkan penyerahan hadiah dalam rangka kegiatan Dirgahayu RI ke 78, 2023, menurutnya, akan diserahkan pada senin depan,” selesai upacara,” pungkasnya.(jet)