
MANADO,PROSULUT – Stelah pembukaaan kegiatan KSN, K02SN, FLSN dan BTH oleh Sekot Manado Micler Lakat di lapangan Bantik Bengkol Rabu 15/03/2023, seleksi tingkat kecamatan segera bergulir.
Ratusan SD baik swasta dan negeri masing masing mematangkan persiapan seleksi di tingkat sekolah untuk mencari peserta yang boleh diikutkan pada seleksi tingkat kecamatan.
Kepala SDN 43 Manado, Debora Adonia Jemima Wollah ketika ditemui di kantornya Kamis 16/03/23 mengatakan, pihaknya sedang mematangkan persiapan. Namun demikian disesuaikan dengan potensi yang dimiliki SDN 43. “Kami fokus pada kegiatan yang bisa diandalkan agar efektif dan efisien,” kata Wollah seraya menambahkan, tidak semua cabang atau kegiatan diikutkan.
Yang pasti untuk Kompetisi Sains Nasional (KSN) berupa IPA dan Matematika akan ikut. Begitu juga untuk olahraga, cabang atletik dan bulu tangkis akan ikut serta. ” Kami punya anak yang berpotensi untuk cabang bulu tangkis,” ujarnya.
Begitu jug untuk prakarya dan bintang vokalia akan ikut serta. “Ini juga bagian dari implementasi kurikulum merdeka belajar terutama pembentukan karakter anak didik untuk menumbuhkan rasa sportivitas tinggi serta semangat untuk bertanding.
Hal yang sama.juga dikemukakan Kepala SDN 42 Manado, Masje Sernie Liow . “Kami akan ikut semua kegiatan untuk memberikan pengalaman baru bagi anak didik.
“Meski dengan dana terbatas, kami berupaya mengikutkan semua cabang yang dipertandingkan,” ungkap Liow bersemangat.
Adapun kegiatan yang sedang dipersiapkan antara lain tarian kreatif baru, bintang vokalia, olahraga atletik, prakarya, gambar bercerita, pantomim, IPA dan matematika. “Kami berupaya ikut semua untuk memberikan pengalaman bagi anak- anak untuk tampil. Sol juara tidak begitu penting,” ungkap Liow meyakinkan.
Dikatakan, setiap hari anak anak ikut latihan untuk persiapan ikut seleksi tingkat kecamatan bulan Maret ini. Karena bulan April seleksi.di tingkat kota dan selanjutnya tingkat propinsi. (Meldi S)