Sillia Berharap Guru tak Gagal Paham Teknologi Menerapkan PMM

PROSULUT.COM, MANADO – Kepala Sekolah Dasar (SD) GMIM 27 Manado, Sillia Rima Liando berharap seluruh guru bidang studi tidak gagal paham teknologi, pasca menerapkan Platform Merdeka Mengajar (PMM) secara digital atau online.
Selain itu, Sillia juga mengatakan kalau PMM tidak mengganggu agenda atau kesibukan guru karena dilakukan usai berlangsungnya Kegiatan Belajar Mengajar (KBM).
Bahkan kata dia, PMM memiliki waktu luang cukup panjang sehingga memberikan peluang bagi setiap guru untuk melakukan dan mendalami program tersebut secara baik dan jelas.
“Penerapan PMM bertujuan untuk menunjang implementasi kurikulum merdeka dan membantu guru dalam mendapatkan referensi, inspirasi dan pemahaman tentang metode tersebut,” ujar Sillia kepada Prosulut.com, di ruang kerjanya, Kamis (02/02/2024).
Menurut Sillia, kalau sebelumnya kegiatan kinerja guru dilakukan secara manual, sekarang tidak lagi lantaran telah diubah penerapannya menjadi digital. Untuk mempersiapkannya, selain menguasai Informasi Teknologi (IT), guru juga harus memiliki kemandirian karena dalam prakteknya dilakukan secara individual.
“Intinya kata dia, PMM bertujuan untuk meningkatkan kualitas pembelajaran, memberikan penguatan dan dukungan terhadap peningkatan karir guru yang bersangkutan,” katanya.
Sebaliknya imbuh Sillia, guru yang memiliki sifat apatis atau tidak peduli dan tidak memiliki motivasi akan semakin tertinggal, karena tak memiliki kemampuan untuk menjabarkan proses pembelajaran, baik dari cara mendidik maupun penerapan ilmu pengetahuan terhadap siswa dan lingkungan sekitarnya. (jeting)

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *