MANADO,PROSULUT.com – Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) SMPN 8 Manado, masih tetap dibuka mengingat jelang penutupan tahap satu belum mencukupi.
Kepala Sekolah SMPN 8 Manado Drs. Ronald Najoan, M.Pd menjelaskan, pihaknya masih membuka pendaftaran peserta didik baru tahun ajaran 2022/2023.
jumlah yang terdaftar saat ini tidak sesuai, mengingat berkas yang didaftarkan tidak falid sehingga terjadi beberapa nama yang sama, ujarnya.
“Lengkapi berkas terlebih dahulu baru mendaftar, hal ini diingatkan agar tidak terjadi nama yang sama dan orang yang sama,” ungkap Najoan kepada PROSULUT.com disela kegiatan PPDB kamis 23/6/2022.
Sekretaris panitia PPDB SMPN 8, James Ramisan menambahkan, pihaknya akan berusaha agar data siswa yang mendaftar falid, dan akan langsung mengkonfirmasinya dengan yang bersangkutan, data yang mana yang akan didaftar, mengingat banyak nama yang sama dan siswa yang sama.
Satu juli nanti akan ada pengumuman, jika lulus dalam seleksi, maka ada pendaftaran kembali, jelas Ramisan.(m2-tr)