MANADO,PROSULUT.com – Setelah menempuh enam tahun duduk dibangku sekolah dasar (SD) 63 siswa SD Inpres Paniki Bawah Manado dinyatakan lulus. Luapan kegembiraan bercampur sedih terlintas dimata peserta didik, betapa tidak, selama enam tahun Bersama Ibu/Bapak guru, terasa bagaikan orangtua sendiri, tapi apa daya, kami akan melanjutkan. Terima kasih Ibu/Bapa guru jasamu tiada tara ucap seorang siswa dengan mata yang berkaca-kaca.
Kegiatan penamatan tersebut dilaksanakan dihalaman SD Inpres 03 dan dihadiri oleh sekretaris disdikbud Manado Steven Tumiwa, M.Pd. Ketua Tim Penggerak PKK Kelurahan Paniki, Ibu Deisye Igusti Pangaila Sudarmaja, ketua komite sekolah Meiske Sajow Tumangken Bersama orangtua siswa serta undangan lainnya, sabtu 18/6/2022.
Steven dalam sambutannya mengatakan, anak-anakku gapailah cita-citamu semampu mungkin, dasar kalian sudah dibentuk selama enam tahun di sekolah dasar. Kalian akan melanjutkan kejenjang yang lebih tinggi, ingat pesan Ibu/Bapa gurumu dan jangan permalukan sekolah yang kalian tinggalkan, sebab kemanapun kalian sekolah, SD Inpres 03 Paniki Bawah akan tetap terbawa-bawa, ungkap steven.
“Sayangi orangtua kalian, yang selama ini mengasuh kalian serta memotivasi selama kalian Bersama dengan orangtua. Ingat arif dan bijaksana harus melekat pada diri kalian,” jelasnya.
Sementara kepala sekolah SD Inpres 03 Paniki Bawah Manado, Massye Watania kepada PROSULUT.com menjelaskan, kegiatan penamatan tahun ajaran 2021/2022, semua terlaksana dengan baik,”sebelumnya sudah ada pertemuan Bersama orangtua murid dan komite sekolah, jadi ini kesepakatan Bersama,” jelas Watania.
Saya berterima kasih kepada orangtua murid yang sudah menopang kegiatan ini sehingga boleh terlaksana dengan baik sekalipun hujan mengguyur namun tidak menyurutkan semangat anak-anak maupun orangtua, ucap Watania.
Kegiatan dilanjutkan dengan pengalungan tanda penamatan yang diserahkan oleh sekretaris dinas Pendidikan Kota Manado Steven Tumiwa, M.Pd dan pemasangan bunga kepada orangtua siswa, seraya mengucapkan terima kasih mama/papa engkau adalah orangtua yang baik.(jet)