PROSULUT.COM, MANADO – Kepala SD Negeri 42 Manado Ernny Sumarauw mengatakan, giat ANBK dan Campak Rubela bagi siswa kelas satu, dua dan lima jelang akhir Oktober 2024 berakhir dengan sukses.
Suksesnya kegiatan ini atas peran semua pihak baik staf pengajar orangtua terlebih anak didik yang minat belajarnya sangat-sangat menjanjikan, demikian Ernny di sela-sela kegiatan
Jumat 01/11/2024.
Ernny menjelaskan, kegiatan Assesmen Nasional Komputer (ANBK) dilaksanakan secara mandiri dan diikuti sebanyak 11 peserta didik pada gelombang kedua.
“Sarana penunjang ANBK memang belum memadai, tapi kami berusaha untuk melaksanakanya secara mandiri. Berkat usaha dan kerja keras semua bisa sukses,” jelas Sumarauw.
Selain itu Kata Sumarauw, kegiatan tersebut dikunjungi Kadisdikbud Manado Steven Tumiwa, M.Pd didampingi Sekretaris Triana Almas dan Korwas Ventje Lengkong.
Menurutnya kadis beri apresiasi ANBK SDN 42 dapat dilaksanakan secara mandiri meskipun sarana penunjangnya belum memadai.
Ditambahkannya, selain ANBK pihaknya dikunjungi Puskesmas Teling dalam pelaksanaan Campak Rubela bagi peserta kelas 1, 2 dan kelas 5,” hal ini tentunya demi kesehatan bagi generasi emas,” tutupnya.