Manado, SDN 46 Manado dinilai sukses meningkatkan mutu Rapor Pendidikan sehingga mendapatkan apresiasi dari Kemendikbudristek berupa BOS Kinerja.
Hebatnya lagi, satuan pendidikan yang dipimpin Kepala Sekolah Eva Martha Maria Purukan, S. Pd ini meraih BOS Kinerja dua tahun berturut-turut turut, yaitu tahun 2023 dan 2024, masing masing Rp. 22.500.000.
“Ini berkat kerja keras semua jajaran serta bimbingan Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kota Manado ” Kata Kepsek SDN 46 Manado, Eva Purukan, S. Pd di kantornya, Senin 5 Agustus 2024.
Tidak kalah penting juga Eva memberikan apresiasi kepada operator yang begitu luar biasa dalam menjalankan tugasnya dengan baik dan profesional.
“Yang apload data kan operator, kami hanya mengarahkan. Apalagi kinerja satuan pendidikan dipantau langsung oleh Kemendikbudristek lewat Dapodik, ” Ujar Purukan meyakinkan.
Lebih jauh ia menjelaskan, BOS Kinerja akan digunakan untuk kegiatan peningkatan kapasitas tenaga pendidik yang nantinya berimbas pada peserta didik. Sebab jika guru itu memiliki kompetensi yang mumpuni, maka kualitas siswa juga tidak diragukan.
“Kami akan meningkatkan SDM tenaga guru melalui kegiatan workshop, pengadaan buku buku penunjang. Semuanya mengacu pada petunjuk teknis, ” Kata Purukan lagi. (Meldi S)