Manado, Pengumuman kelulusan tingkat SMP akan dilaksanakan Senin 10 Juni 2024 oleh satuan pendidikan masing masing.
Kepala SMPN 1 Manado Salmon Calvyn Rosang, S. Pd mengatakan, pihaknya mengikuti kalender pendidikan Diknas Kota Manado. “Tahun ini kami akan meluluskan 657 siswa Kelas lX, ” Kata Rosang di kantornya belum lama ini.
Sementara untuk penerimaan peserta didik baru (PPDB), SMPN 1 Manado mengacu pada ketentuan yang berlaku yaitu mengikuti zonasi.
Soal kuota siswa baru tahun ajaran 2024/2025, Rosang mengaku ikut petunjuk pimpinan.
Seperti diketahui setiap tahunnya SMPN 1 Manado kewalahan mengahadapi serbuan calon siswa baru. Baik yang masuk zonasi maupun tidak.
“Tenaga pendidik kewalahan menghadapi jumlah siswa yang terlalu banyak sehingga perlu dibatasi, ” Kata Salmon Rosang terus terang.
Sejumlah prestasi ditorehkan siswa SMPN 1 Manado. Baik lokal maupun nasional. Teranyar salah satu siswa atas nama Natasya Priscila Sugiono yang ditetapkan sebagai Duta Bintang Sobat SMP oleh Kementrian Pendidikan dan Kebudayaan/Ristek tahun 2024. “Itu melalui seleksi ketat dan mereka akan diberikan pembekalan untuk men jalankan misi yang diemban, “
” Pungkas Rosang bangga.. (Meldi S)
SMPN 1 Manado Luluskan 567 Siswa, Rosang Bangga Natasya Ditetapkan Duta Sobat SMP 2024 Nasional
