Manado, Memperingati HUT Kemerdekaan RI yang ke-79, SMPN 10 Manado terus mempersiapkan diri.
Pantauan media ini, sekelompok siswa dan siswi sibuk dengan latihan pengibaran bendera merah putih.
Mereka terdiri dari pasukan 8 dan pasukan 17. Biasanya hanya pasukan 8 yang bertugas, namun tahun ini ditambah lagi dengan pasukan 17 sehingga latihan dilaksanakan setiap hari.
Kepala SMPN 10 Manado, Venny Mononimbar S.Pd nampak turun langsung di lapangan untuk latihan bersama fengan guru olahraga.
Tidak peduli dengan teriknya matahari, Mononimbar langsung memberikan instruksi kepada pasukan 8 dan 17 sekaligus contoh contoh kongkret.
Ditemui di sela sela latihan, Veni kelihatan nampak kesal karena sudah seminggi latihan namun belum juga jadi. Makanya kepsek kreativdan inovatif ini tak segan segan turun langsung di lapangan.
Ternyata aslinya Venny adalah mantan Paskibraka dan peserta PBB yang sering berlomba sampai ke luar daerah ketika masih berstatus siswa. “Kebetulan memang sudah terbiasa ketika masih siswa dahulu ” Ujarnya sembari melempar senyum khasnya.
Lebih jauh Venny mengatakan, saat HUT RI keluarga besar akan mengadakan upacara bendera. “Nantinya pasukan 8 dan 17 akan diiringi dengan drumband, ” Pungkasnya. (Meldi S)