Lulusan SDN 09 Manado Langsung Kantongi Ijazah Tanpa Pungutan, Mandey Bakal Rolling Perwalian Kelas

Manado, Kepala SDN 09 Manado Evie Mandey, S. Pd bergerak cepat dalam memberikan pelayanan kepada siswa dan orang tua yang ingn mendaftarkan anaknya ke jenjang pendidikan SMP.
Betapa tidak, begitu mengumumkan kelulusan siswa kelas 6 pada tanggal 10 Juni lalu, Mandey langsung menjanjikan kepada orang tua untuk mengambil ijazah tanggal 20 Juni.
“Alhasil saat ini ijazah lulusan SDN 09 Manado tahun 2024 sudah tersalur dan tingal 1 siswa yang belum mengambil karena sedang bepergian, ” Katanya.
Dikatakan, para orang tua sudah menghilangkan ijazah lengkap dengan foto cooh yang sudah dilegalisir. “Tidak ada pungutan untuk pengambilan ijazah. Semuanya gratis, ” Tegas mantan Kepala SDN 91 Manado ini.
Tak heran kalau banyak sekolah yang belum mengambil blanko ijazah di Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kota Manado, bahkan ada yang sedang menulis ijazah, SDN 09 Manado justru hampir tuntas penyalurannya.
“Kami memang bergerak cepat. Hari libur digunakan untuk menulis ijazah agar para lulusan bisa segera mendaftar di SMP, ” Katanya terus terang.
Dikatakan, pihaknya kini sedang fokus pada pendaftaran peserta didik baru tahun ajaran 2024/2025 dengan target 2 Rombel atau 60 siswa baru.
Bahkan di tahun ajaran baru Mandey bakal melakukan perubahan perwalian kelas. “Setiap wali kelas akan diroling sesuai hasi evaluasi selama setahun, ” Katanya meyakinkan.
Menurutnya, rolling perwalian dimaksudkan untuk mendapatkan hasil yang maksimal karena semuanya bermuara pada peningkatan kualitas peserta didik.
“Semua mengacu pada hasil evaluasi oleh kepala sekolah, ” Pungkasnya. (Meldi S)

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *