Optimis Siswa Baru Capai Target, SDN 126 Siap Terapkan Full Day School

Manado, SDN 126 Manado merasa optimis siswa baru mencapai 1 Rombel penuh untuk tahun ajaran 2024/2025.
Pantauan media ini lahir pekan lalu, jumlah siswa yang mendaftar sudah mencapai 20 orang sementara yang lulus 15; orang.
Bila di bandingkan dengan posisi yang sama tahun 2023 lalu yang baru 10 pendaftar tetapi jumlah siswa kelas 1 yang kini naik kelas 2 akhirnya mencapai 29 orang.
“Biasanya orang tua datang membawa anak mendaftar di saat akan sekolah dimulai. Makanya kami optimis bisa capai 1 Rombel penuh ” Kata Kepsek SDN 126 Manado, Femmy Dien, S. Pd, M.Pd ketika ditemui di kantornya Jumat akhir pekan laku.
Dikatakan, kebanyakan orang tua yang kerja dk sekitaran Kampus menyekolahkan anaknya dk SDN 126 Manado meskipun tidak masuk sonasi.
Saat ini SDN 126 yang terletak di bilangan Kampus depan SMAN 9 Binsus Manado diapit oleh SDan 36, SDN 21 dan SD SD Katolik.
Dien mengatakan, PPDB berjalan aman lancar, para guru dan kepala sekolah masuk aekolah setiap hari disaat siswa libur.
Selain menangani PPDB, waktu libur anak sekolah dimanfaatkan guei guru untuk penataan lingkungan sekolah, peningkatan kompetensi guru, memaksimalkan PMM serta aplikasi kinerja Siladen.
“Kami sudah siap untuk pembelajaran dengan mengunakan Kurikulum Merdeka secara penuh bagi semua kelas, ” Ungkapnya.
Sedangkan program Full Day School yang rencananya akan dimulai tahun ajaran baru,, Femmy nyatakan siap mendukung dan melaksakannya.
Sebab yang pasti ada tujuan baik yang ingin dicapai pemerintah Kota Manado sehingga semua satuan pendidikan harus mendukung sepenuhnya.
Mantan Kepala SDN 77 Manado ini mengatakan, FDS akan diterapkan bagi siswa kelas besar setiap hari Senin dan Selasa.
Materai FDS meliputi Bahasa Inggris conversation atau percakapan sehari hari dan pelajaran anti korupsi.
‘”Bagi kami SDN 126 tidak masalah karena punya guru bahasa Inggris, ” Pungkas Dien. (Meldi AS)

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *