142 Siswa SDN 75 Manado Sedang Mengikuti Semester

Fonny Mareike Rantung

MANADO,PROSULUT.Com – Kepala Sekolah Dasar Negeri (SDN) 75 Manado Fonny Mareike Rantung mengatakan, 142 peserta didiknya sedang mengikuti semester ganjil tahun ajaran 2022/2023.

“Semester ganjil telah dilaksanakan  sejak senin 12/12, pelaksanaannya secara tatap muka  dan akan berlanjut sampai dengan jumat 16/12,” jelas Fonny kepada PROSULUT.COM di sela-sela kegiatan untuk menata kembali SDN 75  yang kini dipimpinnya.

Dalam kalender tahun akademik, penyebutan semester dibagi  menjadi semester ganjil dan semester genap. Pengertian semester ganjil sendiri adalah waktu awal tahun pembelajaran antara bulan Juli sampai bulan Desember.

Dijelaskan, penilaian semester ganjil dilaksanakan dengan tujuan untuk mengukur keberhasilan materi yang telah disampaikan Guru pada saat proses kegiatan pembelajaran (KBM) selama enam bulan sebelumnya. Selain itu pelaksanaan semester ini juga untuk mengetahui kemampuan peserta didik dalam penguasaan materi yang telah diajarkan selama ini.

“Semoga, semua peserta didik dapat mengikutinya dengan tuntas tanpa ada susulan, orangtua dihimbau agar memperhatikan kegiatan anak serta mengontrol kesehatan anak,” sebut Fonny.(JET)

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *