Fraksi Gerindra Apresiasi Keputusan Presiden Naikkan Gaji ASN dan Pensiunan

Fraksi Gerindra Apresiasi Keputusan Presiden Naikkan Gaji ASN dan Pensiunan
PROSULUT.COM,MANADO – Fraksi Gerakan Indonesia Raya (Gerindra) Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) Republik Indonesia (RI) mengapresiasi keputusan Presiden Joko Widodo (Jokowi) menaikan gaji Aparatur Sipil Negara (ASN), Tentara Nasional Indonesia (TNI) dan Kepolisian Negara Republik Indonesia (Polri) sebesar 8 persen.
Selain pegawai aktif kepala negara juga memastikan menaikan pendapatan pensiunan sebesar 12 persen dimana menurut Gerindra merupakan kenaikan pertama gaji dan pensiunan setelah terakhir kali naik pada 2019 lalu.
Ketua Fraksi Gerindra DPR RI, Ahmad Muzani, mengatakan, kenaikan gaji bagi ASN, TNI dan Polri aktif serta pensiunan, menunjukkan adanya gairah seiring terjadinya kebangkitan ekonomi pasca pandemi Covid-19 yang baru saja berakhir.
Dikatakan Muzani, kerja keras pemerintah telah membuahkan hasil dalam menanggulangi setiap persoalan baik yang terjadfi di daerah maupun kejadian yang sifatnya nasional.
“Kenaikan gaji dan pensiunan PNS juga menunjang kinerja serta transformasi birokrasi, sehingga kualitas dan produktivitas kerja pemerintah akan semakin baik,” jelas Muzani kepada wartawan, Rabu (16/08/2-23),
Muzani mengatakan kalau kebijakan Jokowi itu merupakan pertanda baik tidak hanya mencakup kesejahteraan rakyat, tapi juga terhadap sektor – sektor lain dan erat kaitannya dengan kesinambungan masyarakat yang membutuhkan bantuan dari pemerintah.
“Ini pertanda baik dimana kesejahteraan berbanding lurus dengan tingkat pengabdian. Dengan begitu kinerja PNS, TNI dan Polri akan semakin meningkat kualitasnya, danberimplikasi baik bagi proses transformasi birokrasi dalam bernegara,” jelas Muzani, yang juga Wakil Ketua Majelis Permusyawaratan akyat (MPR).
Itu sebanya dia berharap, kenaikan gaji ASN aktif dan pensiunan dapat berimplimentasi terhadap akses dan kebijakan yang pro terhadap rakyat, sehingga istilah birokrasi yang rumit dan berbelit dalam pemerintahanserkarang ini bisa diperbaiki.
“Harapan saya kepada para abdi negara baikdi tingkat pusat dan daerah bisa memberikan pelayanan terbaik untuk rakyat, mempermudah akses terhadap rakyat untuk mendapatkan kebijakan-kebijakan pro rakyat yang telah dibuat pemerintah,” katanya.
Dengan begitu tambah Muzani, anggapan birokrasi rumit, berbelit dan menjelimet dapat diselesaikan ke arah lebih baik, tanpa harus mengorbankan pihak – pihak yang bukan merupakan kewajban.
Sekadar diketahui, pemerintah pusat mauun daerah telah menetapkan Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (P3K) juga akan dinaikan. Selain naik gaji, P3K juga akan mendapatkan dana pensiunan.
Terkait rencana tersebut, partai politik (Parpol) berlambang burung garuda emas itu juga mengapresiasi keputusan pemerintah tersebut. Dengan begitu tidak ada lagi istilah dikotomi antara PNS dan P3K, karena kesemuanya dibayarkan dengan biaya negara.(ing)

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *